Soal PAS Tematik Kelas 6 Semester 1 SD/MI Kurikulum 2013 Revisi Terbaru

Posted on

Soal PAS Tematik Kelas 6 Semester 1 – Untuk mengukur hasil capaian hasil belajar peserta didik dapat dilakukan dengan berbagai macam assessment. Ada kegiatan penilaian harian (PH), penilaian tengah semester (PTS), penilaian akhir semester (PAS), penilaian akhir tahun (PAT) dan yang terbaru yaitu assesmen kompetensi minimum (AKM) yang dilakukan untuk mengukur capaian hasil belajar peserta didik terhadap kompetensi dasar tertentu.

Penilaian harian (PH) biasanya dilakukan secara mandiri oleh guru mata pelajaran di tingkat SMP/MTs/SMA/SMK atau guru kelas di tingkat SD/MI. Penilaian harian biasanya hanya untuk mengukur hasil belajar untuk satu KD (kompetensi dasar) saja. Namun biasa ada yang mengambil lebih dari KD apabila materi KD nya tidak terlalu banyak.

Penilaian tengah semester (PTS) biasanya dilakukan secara serentak oleh satuan pendidikan karena kegiatan ini umumnya sudah tercantum di dalam kalender pendidikan. Materi penilaian tengah semester diambil dari pertengahan materi tiap semester yang berjalan. Misalnya materi untuk semester 1 terdiri dari 4 kompetensi dasar maka cakupan materi yang dimasukkan kedalam penilaian tengah semester 1 yaitu kompetensi dasar 1 dan 2.

Penilaian Akhir Semester

Penilaian akhir semester (PAS) adalah kegiatan penilaian yang dilaksanakan diakhir pembelajaran semester berjalan. Fungsinya untuk mengetahui tingkat pemahaman/ketuntasan materi peserta didik selama satu semester pembelajaran.Oleh karena itu materi untuk kegiatan penilaian akhir semester diambil dari seluruh kompetensi dasar yang terdapat pada semester tersebut. Jika ada empat KD maka soal-soal penilaian akhir semester harus disusun dari keseluruhan KD tersebut.

Baca juga :  Contoh Soal Apologizing dan Jawabannya

Ditingkat SMP/MTs dan SMA/SMK, materi soal PAS diambil dari materi kompetensi dasar yang terdapat pada silabus pembelajaran sedangkan untuk jenjang SD/MI, materinya terdiri dari gabungan tema pembelajaran yang ada di semester tersebut. Bentuk tes Penilaian akhir semester yaitu tes tertulis yang bias dilaksanakan secara offline maupun online. Jenis soalnya dapat berupa soal pilihan ganda dan essay atau uraian.

Soal Penilaian akhir semester ini bisa menjadi acuan dan referensi bagi bapak dan ibu guru dalam menyusun Soal Penilaian akhir semester di satuan pendidikan masing-masing. Bapak dan ibu guru tinggal memodifikasi sesuai dengan kebutuhan dan situasi di sekolah sendiri.

Fungsi lain dari Soal Penilaian akhir semester adalah sebagai arsip buat bapak/ibu guru dalam melengkapi perangkat pembelajaran dalam menghadapi supervise yang dilakukan oleh kepala sekolah dan pengawas satuan pendidikan sekaligus arsip satuan pendidikan dalam proses akreditasi sekolah.

Sementara bagi peserta didik, Soal Penilaian akhir semester ini dapat menjadi bahan pembelajaran dalam mempersiapkan diri menghadapi kegiatan PAS karena telah dilengkapi dengan kunci jawaban.

Kisi-Kisi Soal

Soal PAS Tematik Kelas 6 Semester 1
Kisi-kisi Soal PAS Tematik Kelas 6 Semester 1| Source: Canva.com

Sebelum merakit dan menyusun soal penilaian akhir semester, terlebih dahulu kita harus menyusun kisi-kisi soal. Apa itu kisi-kisi soal? Kisi-kisi soal adalah panduan berbentuk matriks pembelajaran dalam menyusun dan merakit soal-soal pembelajaran.

Kehadiran kisi-kisi ini bertujuan agar soal yang dihasilkan dapat mencakup kedalaman isi materi dan tidak melenceng dari indikator pembelajaran dan kompetensi dasar yang terdapat dalam silabus pembelajaran.

Baca juga :  50 Soal Bahasa Inggris Kelas 12 Semester 2 dan Kunci Jawaban

Menurut Puspendik, kisi-kisi yang baik harus :

  • Merangkum keseluruhan isi kurikulum
  • Bagian-bagian nya harus terperinci dan mudah dimengerti
  • Sesuai dengan indicator dan bentuk soal yang ditetapkan oleh satuan pendidikan.

Kisi-kisi Soal PAS tematik kelas 6 semester 1 bisa didapatkan disini. [Unduh]

Kisi-kisi tersebut merupakan hasil rangkuman dari buku panduan kelas 6 sekolah dasar yang diterbitkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Kisi-kisi tersebut telah disusun dalam bentuk aplikasi bertipe file Microsoft Excel sehingga sangat mudah buat di edit sesuai kebutuhan bapak dan ibu guru.

Soal PAS Tematik Kelas 6 Semester 1 Tahun Ajaran 2020/2021

Soal PAS Tematik Kelas 6 Semester 1
Soal PAS Tematik Kelas 6 Semester 1

Materi Soal PAS Tematik kelas 6 semester 1 terdiri dari tema 1 sampai dengan tema 5, sehingga terdapat beragam soal yang bisa dijadikan bahan referensi dan pembelajaran. Soal tiap tema disusun dalam bentuk pilihan ganda dan soal uraian. Silahkan unduh melalui link di bawah ini.

Soal PAS Tematik Kelas 6 Semester 1 Tema 1.doc [Unduh]

Soal PAS Tematik Kelas 6 Semester 1 Tema 2.doc [Unduh]

Soal PAS Tematik Kelas 6 Semester 1 Tema 3.doc [Unduh]

Soal PAS Tematik Kelas 6 Semester 1 Tema 4.doc [Unduh]

Soal PAS Tematik Kelas 6 Semester 1 Tema 5.doc [Unduh]

Demikian kisi-kisi dan soal PAS tematik kelas 6 semester 1 jenjang SD/MI yang kami berikan. Semoga bermanfaat buat semua.